Badan Peduli Pendidikan Anak Nagari Lasi

Membangun Manusia Lebih Utama Ketimbang Membangun Secara Pisik

  • Profileku

    Nama: Maswir
    Pendidikan : S2 Mathe ITB Bandung
    Pekerjaan : Guru
    Hobby : Saluang, Rabano, Randai
    Agama : Islam

  • Peta Kunjungan

    • 35.449 hits
  • Blog yang Saya Ikuti

Archive for Mei 31st, 2008

Angrek dan Pohon Indah Potensi Gunung Merapi di Lasi

Posted by Maswir pada Mei 31, 2008

Secara umum kita sudah tahu bahwa gunung merupakan suatu kekayaan alam yang sangat potensial, bahkan banyak yang bisa diperoleh dari gunung itu sendiri. Air gunung dengan air dikenal yang kadar mineralnya sangat tinggi. Kemudian alam gunung dengan udara yang sangat bersih akan menghasilkan kesegaran dan kesehatan bagi masyarakat yang tinggal di daerah gunung.

Ditilik dari keragaman flora yang ada di Gunung Merapi terutama yang ada di daerah Lasi ternyata sangat banyak sekali. Sampai hari ini belum bisa dihitung jumlah spesies yang di Lokasi Gunung Merapai yang bertepatan dengan daerah Lasi. Salah satu kerja yang telah dilakukan oleh seorang Mantan Wali Nagari Lasi yaitu Bapak Suardi Mahmud Bandaro Putih, dia sudah mencoba mengumpulkan beberapa jenis tanaman yang terdapat digunung dan dikembangkan untuk bisa dijadikan sumber penghidupan yang layak bagi rakyat Nagari ini.

Untuk jenis angrek saja cukup banyak yang sudah dicoba mengumpulkan, dan ternyata angrek yang ada digunung Merapi di Lasi ini cukup bagus dan indah bahkan unik. Kemudian jenis antorium juga bagus bahkan dari beberapa pengunjung yang datang ke kediaman beliau selalu berdecak kagum, karena tanaman-tanam yang dicoba kembangkan ini berpotensi sekali untuk tanaman hias. Disamping anggrek juga terdapat beberapa jenis tanaman lain yang sampai hari beliau sendiri belum tahu apa nama tanaman ini. Semua tanaman yang sudah dicoba untuk memindahkan ke media tanam pada umumnya cenderung sukses. Jadi kata beliau ini bisa dijadikan sebagai sumber penghidupan masyarakat terutama masyarakat Lasi. Tinggal lagi kita memberdayakan rakyat untuk kearah ini, karena keterbatasan dan kekurang pengetahuan menyebabkan kita tidak kenal dan tidak tahu dengan kekayaan kita sendiri.

Berikut ini adalah beberapa contoh tanaman hias yang berupa angrek dan anthurium yang berasal dari gunung Merapi di Lasi. Keindah dan keunikan yang terdapat dalam tanaman tersebut tentu akan menjadi sumber penghidupan bagi masyarakat, tinggal lagi bagai mana kita bisa mengemasnya sehingga ini menjadi komoditi atau mata pencaharian bagi rakyat.

Anggrek Bunian Angrek puti baralek

Angrek gondok Anthurium Lasi Angrek Merpati

Angrek Bunian Pandan Bunian Seonggok Angrek Lasi

Pandan Bunian Lakek Tabiang Angrek Bulan

Anthurium Bunian Pisang Bunian Rajo Tigo Selo

Rajo Tigo Selo Angrek Antu Angrek

Basa Ampek Balai


Posted in Berita | Leave a Comment »

 
WordPress.com

WordPress.com is the best place for your personal blog or business site.